Ad Home

Translate

Facebook

banner image

FB

Most Viewed

Wednesday, March 13, 2013

Perbedaan kacamata dan non kacamata pada lovebird

Ada tidaknya kacamata akan berpengaruh terhadap harga dan minat Love Bird tersebut, secara garis besar Love Bird dibedakan menjadi 2 yaitu:

1.Klep / Kacamata / Kacamata Tebal, dan
2.Non-Klep / Non Kacamata / Kacamata Tipis.

Perbedaan mendasar pada kedua jenis LB tersebut akan saya bagikan disini menurut pengalaman kami sendiri. Apabila terjadi kesalahan mohon untuk dikoreksi:

1.Mata dari Love Bird itu sendiri
Inilah perbedaan yang paling mendasar antara Kacamata dan Non Kacamata. Perhatikan contoh gambar Love Bird dibawah ini:

Tampak Kacamata pada mata Lutino di kanan sangat tebal, berbeda dengan Love Bird Lutino di kiri yang sangat tipis bahkan tidak ada kacamatanya.

2.Postur Body
Inilah perbedaan kedua yang mendasari bedanya Lovebird Kacamata dan Non Kacamata. Love Bird kacamata, rata rata bodynya lebih kecil dan ramping. Dibandingkan dengan Non Kacamata yang rata ratanya besar dan gemuk. Perbedaanya sekitar 1:1,3. Perhatikan ilustrasi gambar dibawah ini:

Yang kami maksud bukanlah postur Love Bird yang tampak mata, tetapi perbandingan antara Love Bird dengan tangan si pemegang.

3.Rata Rata Bertelur / Birahi
Berbeda dengan Love Bird Kacamata yang memiliki rata2 brahi dan bertelur pada usia 8bulan-1tahun, Love Bird Non Kacamata memiliki rata2 brahi yang lebih cepat. Biasanya pada usia menginjak 7 Bulan Love Bird sudah mulai kawin dan mempersiapkan untuk bertelur walaupun Lutino.

4.Suara Ocehan
Love Bird non kacamata disukai oleh peminat Love Bird salah satunya karena suaranya yang dari asalnya sudah panjang, berbeda dengan Love Bird kacamata yang hanya beberapa memiliki ocehan panjang. para peminat burung ocehan bisa saja lbh menyukai Love Bird Non Kacamata karena ocehannya yang panjang dan sering dikeluarkan.

5.Warna Bulu
Love Bird Kacamata memiliki warna bulu yang bisa dibilang pasti. Maksud kami adalah warna Love Bird Kacamata jarang sekali ada yang menjadi warna langka. Biasanya Love Bird kacamata sudah dinamai seperti Hijau Standard, Cobalt, Pastel, Lutino, Albino, sehingga menjadi kode tersendiri diantara sesama pecinta Love Bird. Untuk lebih jelasnya macam macam warna Love Bird bisa dilihat pada halaman Gallery Love Bird

Sedangkan Love Bird Non Kacamata memiliki warna yang sangat beragam sehingga tidak dapat diberi nama 1 per 1. Pemberian nama biasanya berdasarkan warna dominan dan muka saja. Seperti : Hijau muka merah, Biru Muka Putih, Hijau muka orange, dsb.

6.Harga dan Minat
Untuk harga dan Minat dari masing masing Love Bird mungkin saja berubah menurut perkembangan pasar. Untuk sekarang ini Love Bird Kacamata memiliki peminat dan harga yang minimal berbeda 2x lipat dari Love Bird non Kacamata.

Untuk cara perawatannya, makanan, dan sifatnya, Tidak ada perbedaan antara Love Bird kacamata dan non kacamata. Maka dari itu, milikilah Love bird mana yang sesuai dengan keinginan dan keperluan anda sebelum membelinya. Semoga info kami berguna untuk kawan kawan.

Sumber :
Sweetlovebird.blogspot.com



0 komentar:

Post a Comment

Blog Archive

Labels